cara membuat tumis kangkung

membuat suatu masakan yang enak untuk keluarga pasti sangat diinginkan oleh setiap wanita, khusunya para ibu rumah tangga pasti ingin sekali membuat kan suami dan anak masakan yang istimewa . berikut saya akan share masakan yang sederhana yaitu tumis kangkung.

cara membuat tumis kangkung 


bahan :

- 1 ikat kangkung
- 2 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 2 cabai merah besar
- cabai rawit sesuai selera 
- saus tiram 3 sdm
- lengkuas 1/3 jari
- garam 1sdt/ secukupnya
- gula 1/2 sdt / secukupnya
- bumbu penyedap rasa
- minyak goreng


cara membuat :

1. siapkan kangkung yang telah dibersihkan dan dipetik tinggal daun saja yang kita gunakan untuk membuat tumis
2. kupas bawang merah, bawang putih, cabai merah ,cabai rawit
3. lalu iris bawang merah dan memarkan bawang putih dan lengkuas
4. panaskan minyak goreng
5. lalu tumis bawang putih yang telah kita memarkan dan bawang merah,cabai sampai harum
6. masukkan saus tiram ,lengkuas dan bumbu penyedap rasa 
7. kemudian masukkan kangkung yang telah dipetik tadi ke dalam wajan
8. tunggu kurang lebih 10 menit tambahkan gula dan garam
9. lalu aduk dan tumis kangkung sampai layu
10. tumis kangkung siap disajikan.

Comments

Popular Posts